Sunday, February 14, 2016

Kakang 16 Bulan

Hari ini Kakang tepat 16 Bulan. Alhamdulillah...

Di usia ini..

Giginya belum nambah lagi. Masih tujuh.

Bisa merespon pertanyaan tentang anggota tubuh seperti, "Mana hidung? Mana lubang hidung? Mana mata? Mana pipi? Mana telinga?" dll. Perbandingan jawaban benar dan salah 50-50 lah. Hahahaha...
Yang jawabannya selalu benar adalah kalau ditanya, "Mana hidung?", "Mana gigi?", "Mana tangan?" dan "Mana Kakang?" (ia akan menepuk-nepuk dadanya).

Mampu menunjuk orang dengan benar kalau ditanya, "Mana Umi?", "Mana Abi?" dll. Pernah sih dia salah karena ngasal nunjuk. Tapi jarang.

Bisa memanggil orang dengan teriak, "Mah!" atau "Bah!"

Kalau saya bilang, "Umi solat dulu yah...", maka dia aka merespon, "At! At! At!"

Bisa diberi instruksi seperti..
- "Ketawa Enin gimana?" Dia akan tertawa dibuat-dibuat.
- "Jalan Aki gimana?" Dia akan jalan dengan menaruh kedua tangan di balik punggung.
- "Joged Kang!" Dia akan jinjit-jinjit atau memutar-mutar pinggulnya.
- "Pijitin dong!" Dia akan mengusap-ngusap punggung atau kaki orang yang minta dipijat.

Menangis protes kalau melihat saya menggendong bayi lain. Hemm.. belum siap punya adik berarti. Eh

Akhir-akhir ini suka ikut anak-anak yang lebih besar main karet. Ckckckc



Sekian dulu deh..

Sampai jumpa bulan depan! Insya Allah...